Monday, November 4, 2013

Kumpulan Hadits "INDEKS MALAIKAT"

INDEKS MALAIKAT

 HR. Bukhari, Muslim
Rasulullah Saw bersabda:
Allah SWT mengutuskan Malaikat kedalam rahim.
Malaikat berkata:
'Wahai Tuhan!, ia masih berupa air mani'
Setelah beberapa ketika Malaikat berkata lagi:
'Wahai Tuhan!, ia sudah berupa darah beku'
Begitu juga setelah berlalu empat puluh hari Malaikat berkata lagi:
'Wahai Tuhan!, ia sudah berupa segumpal daging'
Apabila Allah SWT membuat keputusan untuk menciptakannya menjadi manusia, maka Malaikat berkata:
'Wahai Tuhan!, orang ini akan diciptakan
-Laki-laki atau perempuan ?,
-Celaka atau bahagia ?,
-Bagaimana rezekinya ?, serta
-Bagaimana pula ajalnya ?.
Segala-galanya dicatat sewaktu dalam perut ibunya.

HR. Baihaqi melalui Anas bin Malik r.a
Rasulullah Saw bersabda:
Sesungguhnya Allah memiliki Malaikat-Malaikat di bumi.
Mereka berucap melalui lisan bani Adam tentang kebaikan dan keburukan yang terdapat dalam diri seseorang.

HR. Thabrani melalui Abu Umamah r.a
Rasulullah Saw bersabda:
Kepada matahari diutus sembilan Malaikat.
Setiap harinya mereka menghujani matahari dengan salju.
Seandainya tidaklah demikian niscaya tiada sesuatupun yang terkena sinar matahari melainkan pasti terbakar.

HR. Bukhari, Muslim melalui Abu Said Al Khudri r.a
Rasulullah Saw bersabda:
Seorang laki-laki dari kalangan umat sebelum kalian telah membunuh sebanyak sembilan puluh sembilan orang manusia.
Lalu dia mencari seseorang yang paling alim.
Setelah ditunjukkan kepadanya seorang pendeta, dia terus berjumpa pendeta tersebut kemudian berkata: 'Aku telah membunuh sebanyak sembilan puluh sembilan orang manusia, apakah taubatku masih diterima?'.
Pendeta tersebut menjawab: 'Tidak'.
Mendengar jawaban itu, dia terus membunuh pendeta tersebut dan genaplah seratus orang manusia yang telah dibunuhnya.
Tanpa putus asa dia mencari lagi seseorang yang paling alim.
Setelah ditunjukkan kepadanya seorang Ulama, dia terus berjumpa Ulama tersebut dan berkata: 'Aku telah membunuh sebanyak seratus orang manusia. apakah taubatku masih diterima?'.
Ulama tersebut menjawab: 'ya!, siapakah yang bisa menghalangi kalian dari bertaubat?, pergilah ke negeri si fulan, karena disana ramai orang yang beribadat kepada Allah. Kalian beribadatlah kepada Allah SWT bersama mereka dan jangan pulang ke negerimu karena negerimu adalah negeri yang sangat hina'.
Laki-laki tersebut beranjak menuju ke tempat yang dinyatakan.
Ketika berada dipertengahan jalan tiba-tiba dia mati.
Menyebabkan Malaikat Rahmat dan Malaikat Azab berdebat mengenainya.
Malaikat Rahmat berkata:
'Dia datang dalam keadaan bertaubat dan menghadapkan hatinya kepada Allah SWT'
Maka Malaikat Azab pula berkata:
'Dia tidak pernah melakukan kebaikan'
Lalu Malaikat yang lain datang dalam keadaan berupa manusia dan coba menghakimi mereka sambil berkata:
'Ukurlah jarak diantara dua tempat, mana yang lebih dekat itulah tempatnya'
Kemudian mereka mengukurnya.
Ternyata mereka dapati laki-laki tersebut lebih dekat kepada negeri yang ditujunya.
Akhirnya dia diambil oleh Malaikat Rahmat.

HR. Muslim melalui Abu Hurairah r.a
Rasulullah Saw bersabda:
Para Malaikat berkata:
'Wahai Tuhan, itulah hamba-Mu hendak mengerjakan keburukan'
Allah berfirman:
'Kalian intai dia, bila ia jadi mengerjakannya, maka kalian harus menuliskannya seperti itu. Dan bila ia meninggalkannya atau membatalkannya, maka hendaklah kalian menuliskan satu kebajikan baginya. Dia meninggalkannya hanya karena takut kepada-Ku'

HR. Bukhari melalui Abu Hurairah r.a
Rasulullah Saw bersabda:
Para Malaikat (bertugas) bergantian,
-ada Malaikat bertugas malam,
-ada Malaikat bertugas siang.
Mereka semua berkumpul pada waktu Shalat Subuh dan Shalat Ashar.
Kemudian mereka yang bermalam pada kalian, lalu naik.
Maka Allah SWT bertanya pada mereka
Bagaimana keadaan hamba-hamba-Ku ketika kalian tinggalkan ?.
Mereka Menjawab:
'Kami meninggalkan mereka dan mereka sedang Shalat dan kami mendatangi mereka dan mereka sedang Shalat'

HR. Syaikhan
Rasulullah Saw bersabda:
Malaikat tidak akan memasuki suatu rumah yang didalamnya terdapat anjing dan gambar (makhluk hidup).

HR. Bukhari, Muslim melalui Abu Hurairah r.a
Rasulullah Saw bersabda:
Setiap hari ketika umat manusia memasuki waktu pagi pasti ada dua Malaikat turun.
Satu diantara keduanya akan mengucapkan:
'Ya Allah, karuniakanlah penggantinya kepada orang yang berbelanja yaitu menggunakan harta untuk beribadah, untuk kepentingan keluarga, tamu, bersedekah dan sebagainya'
Sedangkan Malaikat yang satu lagi akan mengucapkan:
'Ya Allah, berikanlah kerusakan yaitu kerugian kepada orang yang tidak mau berbelanja'

HR. Ibnus Sinni melalui Az Zubair r.a
Rasulullah Saw bersabda:
Tiada suatu pagi haripun yang dilalui oleh hamba-hamba Allah melainkan terdapat penyeru yang mengatakan:
'Hai makhluk semuanya, sucikanlah Allah yang Maha Raja lagi Mahasuci'

HR. Ahmad melalui Abu Hurairah r.a
Rasulullah Saw bersabda:
Apabila seorang suami mengajak isterinya ke tempat tidur lalu isterinya menolak sehingga suaminya tertidur dalam keadaan marah kepadanya maka para Malaikat melaknatinya hingga pagi hari.

HR. Bukhari, Muslim melalui Abu Hurairah r.a
Rasulullah Saw bersabda:
Tiada suatu pagipun yang dilewati oleh hamba-hamba Allah melainkan turun diwaktu tersebut dua Malaikat.
Salah satunya mengatakan:
'Ya Allah, berikanlah pengganti kepada orang yang dermawan'
Dan Malaikat yang lain berkata:
'Ya Allah, berikanlah kerusakan kepada orang yang kikir'

HR. Bukhari, Muslim
Hadits Saad r.a, berkata:
Aku pernah melihat disebelah kanan dan kiri Rasulullah Saw terdapat dua orang laki-laki yang berpakaian warna putih sewaktu peperangan Uhud.
Sebelum dan setelahnya aku tidak pernah melihat mereka, yaitu Malaikat Jibril dan Mikail as.

HR. Bukhari, Muslim melalui Ibnu Mas'ud r.a
Rasulullah Saw bersabda:
Jibril telah turun Shalat dengan mengimami aku.
Lalu aku Shalat bersamanya.
Kemudian aku Shalat bersamanya.
Kemudian aku Shalat bersamanya.
Kemudian aku Shalat bersamanya.
Kemudian aku Shalat bersamanya.
Beliau menghitung dengan jari Beliau semuanya sebanyak lima kali Shalat.

HR. Ibnu Mas'ud r.a
Rasulullah Saw bersabda:
Siapa yang ingin supaya Allah selamatkan dia dari penanganan Malaikat Zabaniyah yang berjumlah 19 orang (Malaikat penjaga Neraka), maka hendaklah membaca Bismillahirrahmanirrahim, niscaya Allah buatkan untuknya, dari setiap satu huruf itu sebuah Surga.


No comments:

Post a Comment